
Jum’at (29/04) Bina Ukhuwah Karawang berbagi kebahagiaan di Bulan Suci Ramadhan dengan anak yatim dalam program Baju Hari Raya untuk Yatim (BARAYA).
Senyum bahagia terpancar di raut wajah anak-anak yatim kala diajak Relawan Bina Ukuwah berbelanja kebutuhan Idul fitri dan lebaran. Mereka tak lagi mampu menahan kegembiraan, karena saat Idul Fitri nanti, mereka sudah memiliki baju baru sama dengan anak-anak lainnya.
Anak-anak yatim juga tidak hanya mendapatkan baju baru saja, namun juga menerima santunan yang sudah disediakan. Terimakasih untuk para donatur yang masih terus memuliakan mereka ditengah kebahagiaan yang kalian rasakan. Serta dibulan ramadhan ini semoga kita semua mendapatkan indahnya keberkahan ramadhan.





Previous
Next